Cuaca panas maunya yang segar-segar untuk ngilangin haus langsung pergi
ke dapur niat hati mau bikin cendol. Eh taunya tepung berasnya tidak
ada. Adanya cuma tapioka dan terigu ya sudah aku jadiin saja, lebih
gampang buatnya tidak lama dimasak seperti tepung beras. Bikin cendol
dari tepung tapioka ala nestya gampang tinggal direbus doang, aku pakai
cetakan cendol yang stanles bawah ditampung di baskom di isi air es.
Bahan:
- 100 gram tepung tapioka
- 50 gram tepung terigu
- 2 sdm air perasan daun pandan dan suji atau perasa pandan
- ½ sdt garam
- 500 mili air (kalau kurang bisa ditambah)
Cara Membuat Cendol Tepung Tapioka :
- Campur semua bahan sampai tercampur rata, kemudian masak sampai mengental dan mengilat.
- Setelah matang angkat, adonan siap dijadiin cendol.
- Aku pakai cetakan cendol, bisa juga pakai saringan yang bolong-bolongnya agak besar.
Kalau mau buat es cendol
bisa mencoba resep ini. Disusun lengkap mulai dari sirup dan santannya.
Kalau cara nampurin pasti kan sudah bisa jadi nggak usah ya. Ini dia
resep cara membuat es cendol.
Resep Es Cendol
Bahan Sirup :
- 200 gr gula merah
- 150 ml air bersih
Rebus sampai mendidih
Bahan santan:
- 1 butir kelapa
- 3 lembar daun pandan
Cara Membuat Es Cendol
- Kelapa dikupas diparut lalu dibikin santan tambahkan daun pandan.
- Kemudian rebus sambil diaduk-aduk biar nggak pecah garam.
- Bila sudah mendidih tambahkan ½ sdt garam bila suka.
cukup mudah bukan cara membuat cendol beserta membuat es cendol atau bisa juga di buat es dawet, silahkan di coba dan semoga bermanfaat. dan nantikan resep lain nya di
Dapurkesayangan.blogspot.co.id